Grand Opening Coffe Toffe di Taher Square Banjarmasin

Mantan gebetan ngajak jalan “Dit, kita jalan yuk?” “Boleh, kemana?” “Ke mall.”
Mantan pacar ngajak balikan jalan “Beb, kita jalan yuks?” “Boleh beb, kemana kita?” “Ke mall.”

Mantan pembantu “Mas adit, kita jalan yuu?” “Kemana embo?” “Ke hatimu...” *kemudian mati*


Oke jadi gini, ditempat gue Banjarmasin kalau mau hengout sama temen-temen, gebetan, atau pacar, itu pasti ujung-ujungnya ke mall, mall, dan mall.  Membosankan.  Di Banjarmasin sendiri masih kurang banget tempat hiburan atau tongkrongan, jadi kalau mau jalan pasti ujung-ujungnya ke mall, dan kalian tahu tempat apa yang hampir pasti orang datengin pas ke mall? Ke tempat bacaan (inisial: G).  Tapi kayaknya sekarang mall bukan alternatip satu-satunya tempat nongkrong buat bersantai sama temen atau gebetan deh di Banjarmasin.  Sekarang di Banjarmasin sudah ada tempat tongkrongan lain yang gak kalah gaul dan nyaman di Taher Square.


Tempat hari sabtu minggu malam (buat jomblo) tanggal 20 Juli 2013, Taher Square Banjarmasin mengadakan Grand Opening Coffe Toffee, salah satu tempat kedai kopi terkenal di Indonesia.



Gue dan rekan dari Komunitas Blogger Banua, menjadi tamu undang dalam acara Grand Opening Coffee Toffee (baca klik ini).  Bukan cuman dari komunitas Blogger Banua, tapi seluruh komunitas yang ada di Banjarmasin juga ikut di undang untuk merampaikan Grand Opening Coffe Toffe, yang terletak di lantai dua komplek Taher Square. Komunitas yang diundangn kemarin diantaranya dari Android Banjarmasin (dan sekitarnya), Stand Up Banjarmasin, berbagai komunitas bola di Banjarmasin, komuntas reptil, sampai rekan-rekan pers, dan masih banyak lagi.


Sebelum acara dimulai, para komunitas yang di undang wajib untuk melakukan registrasi terlebih dahulu dengan mengisi nama lengkap, nama komunitas, akun twitter dan tanda-tangan, dan setelah itu akan mendapatkan tiket atau karcis yang nantinya bisa ditukarkan dengan minuman di Coffee Toffee.  Namun dikhusus untuk komunitas dari Blogger Banua tiket atau karcis tadi wajib ditukarkan dengan ID Card Pers.


Acara yang di mulai kira-kira menjelang buka bersama itu, dihadiri oleh H. M. Rosehan NB selaku Pemilik Taher Square Banjarmasin, dan mas Mika Affandy selaku Public Relations and Promotion Manager Coffee Toffee.


Di Grand Opening Coffee Toffee, mas Mika membuka acara dan menyampaikan sejarah singkat awal berdirinya Coffee Toffee sampai bisa besar seperti sekarang.


Sejarah singkat Coffee Toffee dan Sampai ke Banjarmasin: Coffee Toffe pertama kali dibangun di kota Surabaya pada tahun 2006 oleh Obi Anindito, salah satu mantan pegawai kedai kopi terkenal di Australia yang sedang berkuliah disana kala itu.  Obi yang pada saat ia masih bekerja di kedai kopi, dia melihat bahan-bahan pembuatan kopi ditempat dia bekerja hampir semuanya menggunakan bahan kopi dari Indonesia.  Dari situlah Obi melihat peluang usaha untuk membangun sendiri kedai kopi di Indonesia, dengan umur yang terbilang muda yaitu 26 tahun, Obi membangun kedai kopi dengan nama Coffee Toffee di Surabaya dengan modal hanya 5jt.  Namun pada tahun 2008 Coffee Toffee mengalami kebangkrutan, karena konsep bisnis yang tidak sesuai di Indoensia dan parahnya sempat tiga bulan tidak menggajih karyawannya.  Akan tetapi dengan tekat dan kemaun, dengan stategi baru Coffee Toffee segera bangkit dan hasilnya, Coffee Toffee sudah menjamur di berbagai pelosos di Indonesia. Banjarmasin sendiri menjadi kota ke-132 yang menjadi tempat berdirinya Coffee Toffee pertama di Kalsel.



“Dan rencanannya Coffee Toffee ingin membangun kedai Coffee toffee sebanyak 250 tersebar di seluruh Indonesia” tutup Mas Mika.


Setelah mas Mika menyampaikan sedikit tentang Coffee Toffee, Bapak Rosehan yang hari itu menggunakan jersey Manchester United, juga menyampaikan antusiame atas hadirnya Coffee Toffee di Banjarmasin, khususnya di Taher Square Banjarmasin.


“Saya berharap dengan kehadiran Coffee Toffee ini tepatnya di Taher Square, bisa menjadi tempat sarana menghabiskan waktu bersantai atau ngumpul-ngumpul bersama teman atau keluarga.  Karena seperti yang kita tahu, di Banjarmasin sendiri sangat minim tempat untuk sekedar bersantai atau nongkrongnya anak muda.”


Posisi Taher Square yang terletak di pinggiran sungai Martapura, membuat suasana Coffee Toffee yang terletak di lantai dua masih terasa suasana Banjar-nya dan terlihat jelas pemandangan sungai Martapura.

Acara pembukaan itu, lalu dilanjutkan dengan pembacaan doa bersama untuk kelancaran Coffee Toffee kedepannya, lalu dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh Bapak Rosehan dan keluarga. Bukan hanya itu acara buka bersama dan sholat magrib pun tidak luput dari Grand Opening Coffee Toffee.


Setelah selesai buka puasa bersama, para tamu undangan dari berbagai komunitas diperbolehkan menukarkan sekali tiket atau karcis yang didapat saat registrasi tadi, dengan minuman yang disediakan oleh pelayan Coffee Toffee, dan untuk komunitas undangan yang mendapatkan ID Card Pers, diperbolehkan memesan sepuasnya.



Setelah itu sekitar pukul 21.00 Wita pengunjung Taher Square semakin banyak, karena diacara Grand Opening Coffee Toffee ini diadakan Open mic Stand Up Comedy, dan yang menjadi perhatian dan dinanti-nanti para komunitas dan pengunjung, adalah kehadiran sang juara satu SUCI 2, siapalagi kalau bukan Ge Pamungkas.


Para komunitas undangan dan orang-orang yang sedang bersantai di Taher Square Banjarmasin, terhibur oleh 25 aksi para comic dari Stand Up Banjarmasin. Dan diujung acara Grand Openening Coffee Toffee di Taher Square Banjarmasin, diakhiri oleh aksi kocak Ge Pamungkas yang sangat menghibur dan pengumuman pemenang lomba Open mic Stand Up, yang akhirnya dimenangkan oleh @jenggomabego (juara 1), @zaidanizai (juara 2), dan   @aananshri (juara 3).

sumber: @StandUpBJM


Walaupun  acara Grand Opening sangat kurang persiapan dan sedikit kacau, tapi gue tetep merasa terhibur dan meresa panitia Grand Opening Coffee Toffee di Banjarmasin sudah cukup berusaha semaksimal mungkin membuat acara ini ramai.


Thank Coffee Toffee! Welcome to Banjarmasin :D 


~(^^~)(~^^~)(~^^)~


Oya... sempat terjadi keluhan-keluhan kecil dari rekan-rekan blogger saat mau memesan minuman.  Pada saat pembukaan tadi mas Mika sempat bilang “Reka Blogger dan wartawan yang mendapatkan ID Card Pers, diperpolehkan memesan minuman sepuasanya, gratis.” Kalimat itu yang paling gue ingat, iya, gue emang gak bisa lupain yang namanya gratis #CintaGratis.  Akan tetapi pada saat rekan-rekan blogger memilih menu, mereka malah disuguhi kopi yang tidak sesuai pesanan, bahkan tidak dapat memesan lagi, dengan alasan jatah untuk pers sudah habis.


Gue sendiri sedikit lebih beruntung dari rekan blogger yang lain, gue gak pesan jenis minuman apa-apa, waktu nyamperin ke kasirnya ada minuman nganggur, gue nunjukkin ID Cars Pers lalu dipersilahkan mengambil. Gue sempet minum tiga jenis kopi, tapi saat ke empat kalinya udah gak bisa lagi. “Maaf jatah untuk pers sudah habis” kata pelayan, gue galau.


Terlepas dari galau karena gak bisa mesan kopi gratis lagi, gue sedikit agak terhibur.  Karena orang yang gue tunggu di Grand Opening Coffee Toffee sudah hadir, yaitu Ge Pamungkas. *ketawa setan*, gue sempet salaman dan berkenalan sama Ge, dan ngobrol cukup banyak.  Temen-temen gue agak kaget, karena gue bisa ngomong sama pemenang SUCI 2 itu, tapi begonya gue gak sempet foto bareng -_____-“.



Harapan gue, semoga Coffee Toffee di Banjarmasin bisa sukses dan menjadi tempat alternatif selain Mall untuk nongkrong sama temen-temen dan komunitas, dan juga menjadi alternatif untuk jalan sama gebetan dan pacar, biar lebih keren #pencitraan.


Alamat Coffee Toffee Banjarmasin: Taher Square, (lantai dua, diatas AZ) Jl Kapt. Tendean No.25 Banjarmasin.

Comments

  1. Ini kayaknya si Adit mulai terobsesi sama pembantu yah? Btw mantan pembantu lu cakep ya Dit? Kenalin dong, siapa tau cocok.... #Eh

    ReplyDelete
    Replies
    1. boleh mas, entar saya sms nmr hpnya yaa. tapi pembantu saya cowok, masih minat kan?

      Delete
  2. coffe toffe ya? pernah rasaain atmosfernya waktu di surabaya n setau saya usaha ini sempet di franchise kan deh...

    ReplyDelete
    Replies
    1. saya baru tau mas kalau yg itu.
      keren banget ya pasti kalau main2 ke coffee toffee ke pusatnya di surabaya :D

      Delete
  3. hoho, kalau di tempatku malah kagak ada mall. jadi kalau nongkrong ujung-ujungnya ke Alun-alun :D

    ReplyDelete
  4. wah adit asiknya ke grand opening coffe toffe, temen-temen komunitas fotografer juga pada diundang dan ada lomba foto ots juga.
    kamu termasuk yang beruntung nyobain 3 gelas kopi, sanggup ya >_< kalo kaka 1 gelas aja bisa muntah dan gak tidur semalaman. wkwkwk.
    gak review price list nya sekalian dit?

    visit my little cream button | instagram

    ReplyDelete
    Replies
    1. haha siapa suruh pulang kampung duluan :p
      rendak kevein kok kak kopi disana tenang aja.
      masalah review tenang aja, bentar lagi paling insya Allah bakalan saya buat review khusus di "Kuliner Banjarmasin"

      Delete
    2. Hahaha kangen kota kelahiran XD
      Kevein apa kafein dit? =='
      Selain kopi ada yang lain dit? Ada kudapannya gak?
      Oia yang dikepala itu mau pinjam? Namanya flower crown, hihi. Boleh kalo mau pinjam. Kemaren bikin 3 soalnya.

      Delete
  5. ciyee ada tempat tongkrongan baru nih.. :3 ajakin jalan dong :D

    ReplyDelete
  6. banjarmasin sudah sangat berkembang sekarang, seperti kota2 besar lainnya...sekarang makin banyak yang berekspansi ke banjarmasin membuka cabang..salah satunya coffe toffe...., jadi lebih asyik bila saya ke banjarmasin lagi....salam :-)

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya bener banget mas haryanto. sekarang Banjarmasin sedang menjadi kota yang berkembang :D
      waahh pernah juga ya ke banjarmasin

      Delete
    2. sering bolak balik makassar - banjarmasin, tapi aku nginap di banjarbaru... :-)

      Delete
    3. wahh boleh kopdar dadakan nih mas :p

      Delete
  7. nongkrong di coffe toffe sambil baca Filosofi Kopi pasti seru, dit.. :D *jangan pacaran mulu hei.. :p* (saya pencinta menikmati kesendirian soalnya, sometimes...). apa kabar, jeng?

    ReplyDelete
    Replies
    1. saya juga kak, biasanya suka ke cafe sendirian sambil cari insfirasi hha
      baik atuh kak saya Alhamdulillah, kakak apa kabar? lama gak bersua nih

      Delete
  8. tuh coffe toffe ada juga di Magelang. tempat gue belajar standup hahaha :))

    ReplyDelete
    Replies
    1. wihhh biguta mas, kayaknya coffee toffee di Banjarmasin gak lama orang2 stand up BJM juga bakalan coba open mic disan entar :D
      sukses ya mas!

      Delete
  9. wah templatenya bagus...bagaimana saya bisa memperolehnya...salam hangat dari jagadkawula.blogspot

    ReplyDelete
  10. kegiatan yg menarik... di sini belum pernah nemu warung kopi semewah dan semeriah itu.

    ReplyDelete

Post a Comment

Terima Kasih sudah membaca dan berkunjung, mari berkenalan : Profile Penulis